TASYAKURAN BERSIH DESA BERSAMA TOKOH MASYARAKAT
Bersih desa di kelurahan adalah tradisi guna membersihkan lingkungan dan upacara rasa syukur kepada Tuhan serta memohon keselamatan dan kesejahteraan. Kegiatan Bersih Desa ini merupakan agenda tahunan dan bertujuan untuk membangkitkan semangat gotong royong dan menggugah semangat warga agar terus berkarya demi kemajuan wilayah.
Lurah Nambangan Kidul, dalam sambutanya “Bersih desa ini sebagai wujud syukur atas karunia Tuhan Yang Maha Esa, serta menjadi media silaturahmi antarwarga agar tetap rukun, sejahtera, dan saling mendukung” ungkap Rahma.
Kegiatan tasyakuran bersih desa yang di gelar di Halaman Kantor Kelurahan Nambangan Kidul ini dilakasanakan pada Jumat, (18/7) dan dihadiri oleh seluruh Ketua RT, RW, LPMK dan berbagai Tokoh Masyarakat serta Perangkat se Kelurahan Nambanghan Kidul










